Langsung ke konten utama

RAMADHAN :"Kejarlah Daku Bila Kau Rindu"


Ingatkah anda bagaimana perasaan anda sedang jatuh cinta ? Ketika cinta bergelora, berjuta rasa menghampiri relung hati. Matapun sulit dipejamkan karena hati terpaut selalu yang tercinta. Dari romantisme cinta ini banyak lahir kisah yang mengharu biru yang tak lapuk ditelan zaman. Tengoklah kisah Ken Arok  mengejar Ken Dedes yang memperjuangkan cintanya hingga apapun dilakukan.

Ya.... jatuh cinta senantiasa melibatkan segenap perasaan, mulai dari gembira, bergairah bahkan sedih akan rasa takut kehilangan.  Energi terus memuncak dan terkonsentrasi pada yang dicintai. Hingga lahirlah puisi-puisi yang merindu, melankolis dan penuh harap.

Syahru  Ramadhan sebuah nama  yang selalu disematkan kepadanya sebagai bulan yang selalu dirindukan oleh segenap muslim di dunia. Dirindui baginda Nabi dan selalu dinanti para sahabat, tabiin  serta para wali. Hingga lahir pula doa yang sangat mashur,
"Ya Allah, antarkanlah aku hingga sampai Ramadhan kepadaku, dan terimalah amal-amalku di bulan Ramadhan".
Sebagai sang perindu yang mabuk kepayang tentunya akan lahir pengorbanan dan perjuangan. Apapun akan dilakukan dan dipersembahkan buat sang tercinta. Dan yang dirindui juga akan membalas dengan totalitas. Mengabulkan dengan janji-janji Rabbani yang termaktub dalam hadist Nabi, “Barang siapa yang bergembira akan datangnya bulan Ramadhan, diharamkan Allah jasadnya menyentuh api neraka”. (An-Nasa’i)

Ramadhan kariim selalu membalas cinta tulus bagi yang merindukannya, tinggal pembuktian sang perindu bukan hanya sebatas kata-kata. Lakukan dengan amal perbuatan, evaluasi diri setiap saat, beribadah lebih dari biasanya. Tambahlah halaman juz dalam keseharian tilawahmu. Jangan sampai Ramadhan berlalu tanpa kesan. Bila perlu di list, amalan apa yang akan ditonjolkan untuk Ramadhan tahun ini.  Tempalah terus pribadi ini dengan berbagai kebaikan karena kita tidak akan tahu sampai kapan nyawa ini bersemayam dalam raga ini.

Komentar

  1. Allahumma ya Allah. Sampaikan Ramadhan kepada kami, dan selamatkan kami kepadanya. Rezekikan kami kekuatan dan istiqomah untuk mengisi amal ibadah di dalamnya...

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

KLASIFIKASI USAHA BERDASARKAN OMZET DAN ASET

Berikut klasifikasi usaha berdasarkan UU Nomor 20 Tahun 2008 disebutkan 👉🏻 Kategori Usaha Mikro :   ✒memiliki Aset Maks Rp.50jt   ✒  Omzet per tahun          Maks Rp 300 juta. 👉🏻 Kategori Usaha Kecil:   ✒ memiliki Aset antara          Rp.50jt s.d Rp. 500jt  ✒  Omzet per tahunnya          Rp 300 juta s.d Rp 2.5               milyar  👉🏻 Usaha Menengah : ✒ memiliki Aset antara          Rp.500jt s.d Rp. 10 Milyar  ✒  Omzet per tahunnya          Rp 2.5 M s.d Rp 50 milyar 👉🏻 Usaha Besar : ✒ memiliki Aset       Lebih Dari Rp.10 M  ✒  Omzet per tahunnya          Lebih dari Rp 50 milyar

PEMIMPI BESAR

        ilustrasi dari google             Seteleh sebelumnya membahas tentang   kepolosan seorang anak  , maka selanjutnya penting kiranya mengetahui kalau anak adalah pemimpi besar.  Perlukah anak memiliki mimpi besar ? hal ini akan menentukan masa depan dia kelak. Anak bagaikan kertas putih, polos, tak memiliki banyak warna dan memorinya masih banyak yang kosong. Kalimat positif, dorongan kebaikan, dan termasuk supaya berani bermimpi besar. Komunikasi yang intensif sambil bercengkerama dan memancing dia agar mempunyai mimpi yang dia idamkan. Eksplor sang buah hati tentang dunia luar yang lebih luas. Tanyalah apa mimpinya, maka dari mulut mungil itu akan keluar kalimat yang mencengangkan.   “Aku mau jadi polisi,aku mau jadi presiden, aku mau jadi dokter, polwan, kiyai, pilot,.....” dan banyak lagi. Jawabannya selalu tidak stabil,hal ini juga sering dialami anak-anak saya.ketika dia saya ajak jalan-jala...

Financial Plan For Kids

          Keterbatasan saya dalam mengelola keuangan, akhirnya terpecahkan setelah ikut work shop tentang Financial Plan yang diadakan MQ FM Bandung, di penghujung tahun 2011. Serasa mendapatkan dunia baru pasca mendapatkan ilmu Financial dari coach Agus Rijal dari masyarakat Insafi (Indonesia Sadar Financial Islami).          Apalagi yang dibahas disini, tentang perencanaan keuangan yang sesuai islam. Oalah... ada gitu Financial Plan Islamic ? Bukannya Financial Plan banyak dipraktekkan di negeri barat? Dan selidik punya selidik, ternyata perencanaan keuangan islami ini sudah berlangsung lama loh. Sejalan dengan datangnya islam itu sendiri.            Silahkan dicek Qs. Al-Isra ayat 26-27, “Dan berikanlah kepada keluarga-keluarga yang dekat akan haknya, kepada orang miskin dan orang yang dalam perjalanan dan janganlah kamu menghambur-hamburkan (hartamu) secara boros. Sesungguhnya pemboros-pemboros it...